BANYUMAS, HESTEK.ID-Selain di RS Margono, Wijayakusuma dan Universitas Jenderal Soedirman, Banyumas kembali membangun laboratorium uji swab di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banyumas.
Bupati Banyumas Achmad Husein bilang, penambahan laboratorium dilakukan karena antrean spesimen swab semakin banyak dan membuat hasil tes usap makin lama diketahui.
Selama ini kata dia, Banyumas mengandalkan laboratorium di RS Margono, Unsoed dan RS Wijayakusuma yang masing-masing hanya berkapasitas 100 spesimen per hari.
“Antrean tes usap di RSUD Margono Soekarjo Purwokerto itu sudah sampai 5.000 spesimen. Padahal, kapasitasnya sudah 1.500 per hari,” kata dia.
Menurutnya, spesimen yang datang tidak hanya Banyumas saja tetapi juga dari berbagai daerah. Karena itu, bupati meminta RSUD Banyumas membangun laboratorium berkapasitas 300 spesimen yang bakal mulai dioperasikan per 20 Desember mendatang. (Abe)